Yogyakarta – Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi terus berjalan. Hal ini tentu saja menjadi tantangan tersendiri bagi Universitas Gadjah Mada. Program Hibah Inovasi bagi Tenaga Kependidikan Universitas Gadjah Mada menjadi suatu sarana pengembangan bagi para tenaga kependidikan dalam menemukan solusi efektif dari tantangan yang dihadapi dalam pekerjaan. Innovation Days 2020 diselenggarakan oleh Direktorat Sumber Daya Manusia Universitas Gadjah Mada (DSDM) pada tanggal 12 dan 13 Oktober 2020. Tahun ini DSDM mulai menginisiasi kegiatan ini menjadi kegiatan tahunan dengan branding baru “Gadjah Mada Innovation Programme – Empowering Innovation” yang termasuk didalamnya kegiatan Innovation Days yang merupakan kegiatan untuk menginformasikan kepada publik hasil implementasi inovasi, sekaligus sebagai media sosialisasi program hibah inovasi pada tahun berjalan. Berbeda dengan pelaksanaan Innovation Days periode sebelumnya, penyelenggaraan Innovation Days kali ini dilakukan dengan menyesuaikan kondisi pandemi yang ada, maka kegiatan dilaksanakan secara daring. Tentu saja hal ini tidak mengurangi esensi dan bobot dari pelaksanaan kegiatan.
Innovation Days 2020 dibuka dengan sambutan oleh Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Aset, Prof. Dr. Ir. Bambang Agus Kironoto. Kemudian, para pemenang Hibah Inovasi Tahun 2019 mempresentasikan hasil implementasi karya inovasi yang telah dilakukan. Terdapat 15 kelompok pemenang pada Innovation Days periode ini yang mewakili beberapa bidang layanan, yaitu, Layanan Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan, Layanan Bidang Akademik, Layanan Bidang Umum, dan Layanan Bidang Laboratorium. Innovation Days 2020 ini diikut oleh kurang lebih 150 Tenaga Kependidikan Universitas Gadjah Mada dari berbagai unit kerja. Para audience terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, Pada hari pertama, pada sesi pertama dilaksanakan presentasi mengenai Layanan Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan yang terdiri dari 4 kelompok, kemudian dilanjutkan Layanan Bidang Akademik yang terdiri dari 3 kelompok. Pada hari kedua, sesi pertama dilaksanakan presentasi Layanan Bidang Umum yang terdiri dari 5 kelompok, dan kemudian dilanjutkan oleh Layanan Bidang Laboratorium yang terdiri dari 3 kelompok. Dengan adanya Innovation Days ini, Tendik Universitas Gadjah Mada diharapkan mendapatkan gambaran lebih jelas manfaat kegiatan ini dan diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan daya saing positif bagi seluruh Tenaga Kependidikan. Gadjah Mada Innovation Programme, Empowering Innovation!