Dimasa sekarang ini, investasi bukanlah hal yang asing. Banyak orang mulai berinvestasi diberbagai instrumen, mulai dari deposito, emas, hingga hunian. Saat pandemi seperti saat ini, melakukan investasi bukanlah hal yang tidak mungkin untuk dilakukan. Saat ini, harga instrumen investasi cenderung lebih murah dibandingkan saat masa normal. Oleh karena itu, dalam rangka meningkatkan pengetahuan para dosen dan tenaga kependidikan Universitas Gadjah Mada (UGM) dibidang investasi, terutama investasi properti di masa pandemi, Direktorat Sumber Daya Manusia (DSDM) UGM bekerja sama dengan Bank Mandiri dan Pinhome menyelenggarakan Webinar “Mengupas Peluang Investasi dan Memiliki Hunian Idaman Saat Pandemi”.
Webinar ini diselenggarakan pada hari Selasa, 8 Desember 2020, secara daring melalui aplikasi Zoom. Webinar diadakan untuk memberikan edukasi dan motivasi kepada peserta mengenai peluang investasi properti di masa pandemi. Selain itu juga untuk mengenalkan kepada peserta mengenai informasi produk KPR Mandiri dan platform Pinhome. Jumlah peserta yang mendaftar 228, peserta berasal dari seluruh unit kerja di lingkungan UGM, untuk distribusi jumlah peserta berdasar unit kerja dapat dilihat pada tabel Jumlah Peserta Webinar.
Acara dibuka oleh Area Head Bank Mandiri Area Yogyakarta, Gunawan Edi Sasongko. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Sekretaris DSDM UGM, Paminto Adhi, S.E., M.Si. dalam sambutannya, beliau mengajak peserta untuk berinvestasi sebagai salah satu antisipasi dari dampak ketidakpastian kondisi saat ini. Selanjutnya adalah pemaparan materi “Investasi Properti” yang disampaikan oleh Dion Susilo, Head of Strategic Demand Partnership Pinhome. Pada sesi ini, dipaparkan bagaimana memulai investasi properti. Juga dikenalkan situs Pinhome, yaitu situs yang berisikan informasi properti (rumah, ruko, dan apartemen) yang dapat diakses oleh semua orang. Situs ini memberikan kemudahan layanan mulai dari informasi dan pilihan properti, konsultasi, hingga pengajuan KPR untuk mewujudkan properti yang diinginkan. Sesi selanjutnya adalah pemaparan materi mengenai “KPR Mandiri” yang disampaikan oleh Daniel Wicaksono, Consumer Loan Manager Bank Mandiri Cabang Yogyakarta. Dalam pemaparannya, disampaikan berbagai pilihan hunian properti yang dapat dimiliki melalui Mandiri KPR. Tak lupa juga, disampaikan penawaran KPR bagi pegawai UGM beserta berbagai keuntungannya.
Setelah sesi pemaparan selesai, acara ini dilanjutkan dengan tanya jawab dan kuis serta pembagian doorprize. Acara yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam ini diikuti oleh para peserta dengan sangat antusias, hal ini dapat dilihat dari banyaknya peserta yang hadir dan juga antusiasme peserta yang mengajukan pertanyaan pada sesi tanya jawab. (Elma/DSDM)