Pada tanggal 31 Maret 2022, Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kegiatan Pelantikan Dekan Sekolah Pascasarjana masa bakti 2022-2027 dan Pejabat Struktural di Lingkungan UGM dengan peserta yang dilantik sejumlah 10 orang. Kegiatan dilakukan secara luring sesuai protokol kesehatan yang dianjuran pemerintah. Pelantikan dilakukan dengan pengucapan sumpah oleh seluruh peserta serta penandatanganan Pakta Integritas Kepemimpinan Universitas Gadjah Mada dan Berita Acara Pengangkatan Sumpah.
Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., IPU, ASEAN Eng. dalam sambutannya berharap pejabat yang dilantik berupaya memberikan kontribusi terhadap Universitas Gadjah Mada. Pejabat harus mampu menunjujung sumpah dan integritas yang diucapkan, tidak hanya untuk tugas kedinasan namun juga hubungan sosial. Pejabat harus mampu menjalankan fungsinya dengan baik dalam menyampaikan target kerja dan memfasilititasi aspirasi dari anggota tim. Kerjasama, keharmonisan, dan sinergi tim merupakan kunci suksesnya sebuah tim kerja. Pejabat diharapkan mampu membangun relasi dengan mitra dan expert diluar Univeritas Gadjah Mada, hal ini dilakukan sebagai upaya membantu tercapainya prestasi yang lebih tinggi maupun Indikator Kinerja Utama Universitas Gadjah Mada yang ditargetkan.
Daftar Pejabat yang dilantik:
- Ir. Siti Malkhamah, M.Sc., Ph.D. dilantik sebagai Dekan Sekolah Pascasarjana
- Heribertus Dedy Kusuma Yulianto, M.Biotech., Ph.D. dilantik sebagai Wakil Direktur Umum, Sumber Daya dan Keuangan Rumah Sakit Gigi dan Mulut UGM Prof. Soedomo
- Wijayanti, S.I.P., M.Sc. dilantik sebagai Manajer Utama UGM Residence
- Hempri Suyatna, S.Sos., M.Si. dilantik sebagai Kepala Subdirektorat Inkubasi Direktorat Pengembangan Usaha dan Inkubasi
- Anindhita Prita Pradiptia, S.Sos. dilantik sebagai Kepala Subdirektorat Penerimaan Mahasiswa dan Kelembagaan Direktorat Pendidikan dan Pengajaran
- Ardhya Nareswari, S.T., M.T., Ph.D. dilantik sebagai Kepala Subdirektorat Pemberdayaan Masyarakat Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat
- Naila Zulfa, SE., MA., Ph.D. dilantik sebagai Kepala Subdirektorat Usaha Direktorat Pengembangan Usaha dan Inkubasi
- Dina W. Kariodimedjo, S.H., LL.M., Ph.D. dilantik sebagai Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Sekretaris Rektor
- Indah Suhertanti, M.M.R. dilantik sebagai Kepala Bagian Keuangan Rumah Sakit Gigi dan Mulut UGM Prof. Soedomo
- Maria Kusuma Wardani, S.E. dilantik sebagai Kepala Subbagian Akuntansi dan Perencanaan Rumah Sakit Akademik