Pada tanggal 30 Januari – 3 Februari 2023, Direktorat Sumber Daya Manusia (DSDM) menyelenggarakan kegiatan Pelatihan bagi Laboran Tingkat Dasar yang diselenggarakan secara hybrid melalui Zoom dan luring di Auditorium Fakultas Kehutanan, Auditorium Fakultas MIP, dan Laboratorium masing-masing. Peserta pelatihan merupakan tenaga laboran pada 15 unit kerja di lingkungan UGM baik fakultas, sekolah, ataupun unit kerja di KPTU. Total peserta kegiatan ini berjumlah 127 orang, dengan peserta terbanyak berasal dari Fakultas Farmasi yaitu 19 orang, kemudian Fakultas Teknik 15 orang, LPPT 14 orang, dan sisanya tersebar dari 12 unit kerja lainnya.
Pelatihan dibuka secara daring melalui Zoom oleh Direktur Sumber Daya Manusia, Suadi, S.Pi., M.Agr.Sc., Ph.D. yang menekankan bahwa jumlah jabatan fungsional jumlahnya relatif kecil, 8.6%. Jabatan Fungsional tidak sekedar ditentukan oleh waktu tapi sangat tergantung pada kinerja masing-masing. Kinerja akan menentukan jenjang karier. Laboratorium mempunyai fungsi yang sangat banyak. Dengan demikian, para laboran harus berinteraksi secara akademik baik teori maupun praktik. Dengan memfungsikan laboratorium dengan baik maka riset akan bisa dapat dicapai dan dapat memfasilitasi kegiatan pembelajaran dengan baik.
Hari pertama pelatihan ini diawali oleh materi Administrasi Laboratorium oleh Dr.rer.nat Nurul Hidayat Aprilita, S.Si., M.Si., dilanjutkan dengan Etika Pelayanan Laboratorium yang disampaikan oleh Prof. Dr. Sismindari, S.U., Apt., dan diakhiri oleh Ma’un Budiyanto, S.T., M.T.dengan materi Keselamatan Kelistrikan.
Kemudian pada hari kedua, pelatihan dilaksanakan secara luring, selain peserta mendapatkan teori peserta juga diminta untuk langsung praktik. Pelatihan hari kedua diawali materi Bahasa Inggris Umum oleh Vincentius Tangguh Atyanto Nugroho, S.Pd., M.Hum. dan Alfelia Nugky Permatasari, S.S., M.A. Peserta terbagi dalam beberapa kelompok kemudian mereka saling berinteraksi dalam Bahasa Inggris. Materi kedua pada hari kedua, adalah K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) oleh Dr. Deni Pranowo, S.Si.,M.Si. Dilanjutkan Materi R5 (Ringkas, Rapi, Resik, Rajin, Rawat) disampaikan oleh Ir. Rini Dharmastiti, M.Sc.,Ph.D. Sesi terakhir di hari kedua adalah materi mengenai Pembuatan Video untuk Mendukung Pembelajaran Laboran yang disampaikan oleh Mohamad Abdurrahman Agosto, ST yang menyampaikan tips dan praktik sederhana pembuatan video.
Hari keempat dan kelima Pelatihan bagi Laboran Tingkat Dasar merupakan praktik mandiri Administrasi Laboratorium dan Etika Pelayanan Laboratorium di laboratorium masing-masing. Peserta mengerjakan tugas mandiri baik berupa makalah, penyusunan SOP, dan juga pembuatan video pembelajaran. Semua penugasan harus diselesaikan pada 2 hari tersebut dan diunggah ke dalam eLOK. eLOK merupakan sebuah sistem e-Learning yang digunakan untuk implementasi MOOC (Massive Open Online Course) di Universitas Gadjah Mada.
Pada hari terakhir pelatihan, disampaikan materi dan praktik K3 dan First Aid (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) oleh Dr. Deni Pranowo, S.Si.,M.Si beserta Tim Ukesma secara luring di Fakultas MIPA UGM.
Selain mengikuti materi dan praktik dari Dr. Deni Pranowo, peserta diminta untuk mencoba melakukan praktik K3 dan First Aid, dengan harapan ketika kembali ke unit kerja masing-masing dan menemui permasalahan terkait keselamatan, para peserta sudah dapat mengatasinya sendiri dengan cakap dan penuh perhitungan.
Kegiatan ditutup dengan posttest yang dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom dan pengisian kuesioner. Kesan yang baik disampaikan oleh para peserta ditunjukkan dengan survey kepuasan pada kuesioner, antara lain Pelatihan sudah bagus dan semoga bisa selalu ikut serta dalam pelatihan-pelatihan selanjutnya. (UGM/Dewi).