Untuk mewujudkan visi Universitas Gadjah Mada sebagai pelopor perguruan tinggi nasional berkelas dunia yang unggul dan inovatif, Direktorat Sumber Daya Manusia (DSDM) UGM bekerja sama dengan Pusat Inovasi Kajian Akademik (PIKA) menyelenggarakan Pelatihan Ekosistem Pembelajaran Inovatif (EPI) bagi dosen di lingkungan UGM. Pelatihan EPI bertujuan untuk menjadikan dosen UGM sebagai mitra pembelajar/fasilitator yang baik bagi mahasiswa, baik ketika pembelajaran sinkron maupun asinkron.
Pelatihan EPI dilaksanakan secara daring melalui Webex Training dan Webex Meeting. Pelatihan terbagi kedalam dua kelas yaitu kelas A sebanyak 57 peserta yang dilaksanakan pada tanggal 5 s.d. 6 November 2020 dan Kelas B sebanyak 58 peserta pada tanggal 11 s.d. 12 November 2020.
Seperti pelaksanaan pelatihan EPI periode sebelumnya, pada pelatihan kali ini juga dilaksanakan secara sinkron dengan menggunakan aplikasi Webex dan secara asinkron melalui Sistem Pengelolaan Pembelajaran https://elok.ugm.ac.id (eLOK). Adapun metode pelatihan mengakomodasi metode pembelajaran berpusat pada peserta didik dengan memanfaatkan teknologi informasi. Seluruh materi pelatihan diunggah melalui eLOK dan dapat diakses oleh seluruh peserta sebelum hari H pelaksanaan EPI. Begitu juga dengan penugasan dan penyelesaian penugasan juga dilakukan melalui eLOK.
Pelatihan dibuka oleh Wakil Rektor bidang SDM dan Aset, Prof. Dr. Ir. Bambang Agus Kironoto, dalam sambutannya salah satunya disampaikan agar dosen UGM mampu sebagai mitra pembelajar/fasilitator yang baik bagi mahasiswa. Sesi selanjutnya pelatihan dilanjutkan dengan penyampaian materi baik dengan metode sinkron maupun asinkron. Masing-masing sesi berisi penyampaian materi oleh narasumber, diskusi tanya jawab, dan diakhiri dengan refleksi. Kemudian mengawali hari selanjutnya yaitu refleksi materi hari sebelumnya untuk mengingat kembali materi yang telah dipelajari oleh peserta.
Beberapa materi yang diberikan selama kegiatan berlangsung antara lain adalah arah kebijakan pendidikan di UGM dan tantangan pendidikan abad 21, pengenalan LMS eLOK dan mengeksplorasi fitur eLOK, juga membuat rancangan video pembelajaran dan membuat video pembelajaran. Materi-materi tersebut disampaikan oleh narasumber-narasumber yang berkompeten dan para pakar di bidang Inovasi Kajian Akademik yaitu, antara lain Dr. Hatma Suryatmojo, S.Hut., M.Si., Dr. Sri Suning Kusumawardani, ST, MT, Dr. Irwan Endrayanto Aluicius, S.Si., M.Sc., Wirastuti Widyatmanti, S.Si., Ph.D., Prof. Dr.rer.nat. apt. Triana Hertiani, S.Si., M.Si., Ir. Agus Bejo, S.T., M.Eng., D.Eng., IPM., Mohammad Rais Alfiansyah Taufiq, S.T., M.Sc., Ir. Nazrul Effendy, S.T., M.T., Ph.D., IPM., juga Ir. Hanung Adi Nugroho, S.T., M.E., Ph.D., IPM.
Adapun respon dari para peserta dari Pelatihan EPI ini cukup baik, beberapa diantaranya menyampaikan mendapatkan ilmu pengetahuan baru yang mendukung proses pembelajaran “kekinian” dan mengharapkan akan ada lagi pelatihan-pelatihan serupa EPI dalam tahun depan.
Pelatihan ini menekankan pada perkembangan paradigma pembelajaran dan teknologi, dengan memperhatikan pula profil mahasiswa sesuai eranya. Sehingga diharapkan para dosen mampu menjadi mitra pembelajar yang baik bagi mahasiswa. Dengan demikian, dapat dihasilkan lulusan yang mampu berkembang menjadi insan-insan unggul dalam membangun bangsa untuk kesejahteraan. (Elma/DSDM)